Posts

Showing posts from April, 2017

pembentukan cahaya pada lensa cekung

Image
Lensa Cekung Lensa cekung adalah lensa yang bagian tengahnya berbentuk cekung lebih tipis daripada bagian tepinya. Cahaya yang lewat melalui sebuah lensa cekung dibelokkan ke arah tepi lensa atau menjauhi sumbu lensa (Gambar 3.9). Sinar-sinar sejajar dikenakan pada lensa cekung, sinar-sinar biasnya akan menyebar seolah-olah berasal dari satu titik yang disebut titik focus. Titik fokus lensa cekung berada pada sisi yang sama dengan sinar datang sehingga titik fokus lensa cekung bersifat maya atau semu dan bernilai negatif.   Gambar 3.9 Lensa cekung bersifat menyebarkan sinar atau divergen (Sumber : Rinie, dkk, 2008: 383) Bagaimana pembentukan bayangan pada lensa cekung? Sebelum membahas tentang pembentukan bayangan pada lensa cekung, terlebih dahulu harus kamu ketahui sinar-sinar istimewa pada lensa cekung. Sinar istimewa ini sangat penting sebagai dasar melukis pembentukan bayangan pada lensa cekung. Adapun sinar-sinar istimewa pada lensa cekung adalah sebagai berikut ditun

Cara Menggambar Pembentukan Bayangan Pada Lensa Cembung

Image
Cara Menggambar Pembentukan Bayangan Pada Lensa Cembung Pada postingan sebelumnya sudah dibahas tentang  pembiasan cahaya pada lensa cembung  dan sudah disinggung sedikit tentang bagaimana cara menggambar pembentukan bayangan pada  lensa  cembung yakni dengan cara melukis dua buah sinar istimewa pada lensa cembung, di mana sinar selalu datang dari permukaan lensa dan dibiaskan ke belakang lensa dan akan didapatkan perpotongan sinar bias di suatu titik (kecuali benda di titik fokus). Perpotongan sinar bias tersebut merupakan letak bayangan benda. Jika perpotongan sinar bias didapat dari perpanjangan sinar bias, maka sifat bayangannya maya dan dilukiskan dengan garis putus-putus. Untuk lebih memahami cara melukis banyangan pada lensa cembung  silahkan perhatikan uraian berikut ini. Pembentukan Banyangan Benda di Ruang I Jika benda ada di ruang I atau berada diantara pusat optik dengan titik fokus F2 pada lensa cembung, maka pembentukan banyangannya seperti gambar di bawah i

Pembentukan Bayangan Oleh Cermin Cembung

Image
Pembentukan Bayangan Oleh Cermin Cembung Sama halnya dengan cermin cekung, pada cermin cembung juga mempunyai tiga macam sinar istimewa. Karena jarak fokus dan pusat kelengkungan cermin cembung berada di belakang cermin maka ketiga sinar istimewa pada cermin cembung tersebut adalah : 1.Sinar yang datang sejajar dengan sumbu utama akan dipantulkan seolah-olah berasal dari titik fokus (F). Sinar yang datang sejajar sumbu utama akan dipantulkan seolah-olah dari titik fokus 2.Sinar yang datang menuju titik fokus (F) akan dipantulkan sejajar sumbu utama. Sinar yang datang seolah-olah menuju fokus akan di pantulkan sejajar sumbu utama  3.Sinar-sinar yang menuju titik pusat kelengkungan ( C ) akan dipantulkan seolah-olah berasal dari titik pusat kelengkungan tersebut. Sinar yang datang menuju pusat kelengkungan akan dipantulkan kembali melalui sinar itu juga.  Contoh melukis bayangan pada cermin cembung Seperti halnya pada cermin cekung, mel

Pembentukan bayangan oleh cermin cekung

Image
Pembentukan bayangan oleh cermin cekung Untuk menggambarkan bagaimana terbentuknya bayangan pada cermin cekung dapat menggunakan bantuan sinar-sinar istimewa, dengan demikian lukisan bayangan akan dapat dilukis dengan mudah karena sinar-sinar tersebut mudah diingat ketentuannya tanpa harus mengukur sudut datang dan sudut bias. Sinar-sinaar istimewa inipun tetap berdasarkan hukum pemantulan cahaya. Untuk menggambarkan bagaimana terbentuknya bayangan pada cermin sferik kita dapat menggunakan bantuan sinar-sinar istimewa, dengan demikian lukisan bayangan akan dapat kita lukis dengan mudah. Sinar-sinar istimewa pada cermin cekung adalah sebagai berikut: 1. Sinar yang datang sejajar sumbu utama dipantulkan melalui titik fokus (F). Sinar yang sejajar sumbu utama akan dipantulkan cermin cekung melalui titik fokus 2. Sinar yang datang melalui titik fokus (F) akan dipantulkan sejajar sumbu utama. Sinar yang melalui fokus akan dipantulkan cermin ce

pembentukan cahaya pada cermin datar

Image
pembentukan cahaya pada cermin datar Hukum pemantulan cahaya menurut Snellius adalah sebagai berikut : 1. Sinar datang, garis normal dan sinar pantul terletak pada bidang datar 2. Sudut datang (i) sama dengan sudut pantul (r) Pembentukan bayangan oleh cermin datar adalah dibentuk oleh perpotongan perpanjangan dari sinar-sinar pantul. Perhatikan pembentukan bayangan oleh Cermin datar berikut : Proses pembentukan bayangan : 1. Benda di depan cermin datar. 2. Berlaku hukum pemantulan. 3. Sinar datang pertama (biru muda) melalui ujung benda dan mengenai cermin, akan dipantulkan oleh cermin, sinar pantul diperpanjang putus-putus (biru muda). 4. Sinar datang kedua (merah) melalui ujung benda dan mengenai cermin, akan dipantulkan oleh cermin, sinar pantul diperpanjang putus-putus (merah). 5. Perpotongan perpanjangan sinar pantul pertama dan kedua (biru muda dan merah putus-putus) berpotongan, dan itu merupakan bayangan ujung benda. 6. Sinar ke tiga (kuning) melalui pangkal benda dan